Letak Geografis Indonesia memberikan banyak akibat dan pengaruh bagi warga negara Indonesia. Apa saja dampak yang ditimbulkan? Simak penjelasannya berikut ini.
Letak geografis adalah letak suatu wilayah dilihat dari kenyataan sebenarnya di muka bumi. Posisi geografis suatu wilayah memberikan sejumlah pengaruh kepada wilayah tersebut.
Setelah mempelajari bahasan ini, kalian akan mengetahui letak geografis Indonesia dan pengaruh letak geografis terhadap keadaan di wilayah ini.
Table of Contents
Letak Geografis Indonesia
Letak geografis Indonesia adalah letak Indonesia dilihat dari kenyataan sebenarnya di muka bumi. Berdasarkan letak lintangnya, wilayah Indonesia berada di antara 6 derajat LU – 11 derajat LS.
Wilayah Indonesia paling utara berada di Pulau Weh di Nanggroe Aceh Darussalam yang berada pada 6 derajat LU, untuk wilayah Indonesia paling berada di Pulau Roti di Nusa Tenggara Timur yang berada pada 11 derajat LS.
Garis Lintang
Garis lintang merupakan garis khayal pada peta atau globe yang sejajar dengan khatulistiwa. Garis khatulistiwa membelah bumi menjadi dua bagian, yaitu belahan bumi utara dan belahan bumi selatan. Garis khatulistiwa atau disebut sebagai garis equator atau garis lini adalah garis lintang 0 derajat.
Garis lintang ini dipergunakan untuk membagi wilayah iklim di bumi.
Garis Bujur
Garis bujur adalah garis khayal pada peta atau globe yang menghubungkan antara kutub utara dan kutub selatan bumi. Bumi dibagi menjadi 180 derajat garis bujur (BT) dan 180 derajat garis bujur barat (BB). Perhitungan garis bujur 0 derajat ini dimulai dari Kota Greenwich dekat Kota London.
Garis bujur dipergunakan untuk menentukan waktu suatu daerah dengan selisih garis bujur 15 derajat berarti waktuya selisih 1 jam dengan pergeseran arah ke timur waktu maju, sedangkan ke arah barat waktu mundur.
Letak astronomis Indonesia yang berada di antara 95 derajat BT – 141 derajat BT membuat Indonesia memiliki tiga daerah waktu.
Untuk wilayah Indonesia paling barat adalah di ujung utara pulau Sumatera yang berada pada 95 derajat BT, serta untuk wilayah Indonesia paling timur berada di Kota Merauke yang berada pada 141 derajat BT.
Secara geografis Indonesia terletak di antara dua benua, yaitu benua Australia dan benua Asia, serta terletak di antara dua samudra, yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.
Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa Indonesia berada pada posisi silang dunia. Pada posisi seperti ini, Indonesia menjadi pusat jalur lalu lintas dunia. Itulah sebabnya mengapa sehingga Indonesia dianggap memiliki posisi yang strategis.
Pengaruh Letak Geografis Indonesia
Letak geografis Indonesia menyebabkan beberapa hal sebagai berikut:
- Indonesia berada pada persilangan lalu lintas dunia yang ramai sehingga menguntungkan dari segi ekonomi.
- Indonesia memiliki tiga iklim utama, yaitu iklim musim (muson), iklim tropis (iklim panas), dan iklim laut.
- Iklim musim terjadi karena pengaruh angin musim yang bertiup berganti arah setiap setengah tahun sekali. Pada bulan Oktober-April, angin yang bertiup berasal dari barat daya yang bersifat basah sehingga menimbulkan musim hujan. Sementara itu, pada bulan April-Oktober angin bertiup berasal dari timur laut yang bersifat kering sehingga menimbulkan musim kemarau.
- Iklim tropis menyebabkan udara rata-rata di Indonesia panas. Ini terjadi karena Indonesia terletak di sekitar garis khatulistiwa.
- Iklim laut disebabkan oleh kondisi Indonesia yang banyak dikelilingi laut dan samudera. Akibat dari iklim ini, Indonesia lebih banyak mengalami musim hujan.
Selain letak geografis di atas, Indonesia secara geografis berbatasan dengan negara-negara lain. Batas-batas geografis Indonesia dengan negara-negara lain adalah sebagai berikut:
- Sebelah utara berbatasan dengan negara Malaysia, Singapura, dan Filipina.
- Sebelah Selatan berbatasan dengan negara Australia.
- Sebelah Timur berbatasan dengan Papua Nugini.
- Sebelah Barat berbatasan dengan Samudra Hindia.
Kesimpulan
- Letak geografis Indonesia adalah letak Indonesia dilihat dari kenyataan sebenarnya di muka bumi.
- Indonesia terletak di antara dua benua, yaitu benua Australia dan benua Asia, serta terletak di antara dua samudra, yaitu samudra Hindia dan samudra Pasifik.
Letak Astronomis Indonesia, Begini Penjelasan dan Contoh Soalnya!
Contoh Soal tentang Letak Geografis Indonesia
Berikut ini adalah contoh soal pilihan ganda tentang letak geografis Indonesia. Soal-soal tersebut dapat digunakan untuk mengukur sejauh mana pemahaman kalian setelah mempelajari materi tentang letak geografis Indonesia.
1. Letak geografis adalah posisi satu wilayah dilihat dari kenyataan sebenarnya di ….
A. permukaan bumi
B. khatulistiwa
C. jalur pegunungan
D. perlintasan jalur pelayaran
2. Letak geografis Indonesia berdasarkan garis lintang adalah ….
A. 8 derajat LU – 9 derajat LS
B. 7 derajat LU – 10° LS
C. 6 derajat LU – 11 derajat LS
D. 5 derajat LU – 12 derajat LS
3. Garis lintang pada globe atau tiruan bola bumi dapat ditemukan sejajar dengan ….
A. garis bujur
B. garis khatulistiwa
C. garis Wallace
D. garis endemik
4. Garis khatulistiwa berpengaruh langsung pada ….
A. Iklim
B. Waktu
C. wilayah endemik
D. ciri khas flora dan fauna
5. Perhitungan garis bujur dimulai dari Kota ….
A. London
B. Greenwich
C. Roma
D. Istanbul
6. Posisi Indonesia pada garis bujur berpengaruh kepada pembagian zona waktu menjadi ….
A. 2 zona waktu
B. 3 zona waktu
C. 4 zona waktu
D. 5 zona waktu
7. Letak 141 derajat BT di Indonesia berada pada Kota ….
A. Dili
B. Sabang
C. Aceh
D. Merauke
8. Letak geografis Indonesia berpengaruh pada iklim wilayah menjadi tiga iklim utama sebagai berikut, kecuali ….
A. iklim muson
B. iklim tropis
C. iklim laut
D. iklim darat
9. Di sebelah utara, wilayah Indonesia berbatasan dengan negara – negara berikut kecuali ….
A. Malaysia
B. Thailand
C. Singapura
D. Filipina
10. Pernyataan berikut yang tidak tepat adalah ….
A. Letak geografis Indonesia memberikan keuntungan di bidang perekonomian
B. Indonesia terbagi atas tiga zona waktu
C. Indonesia terletak di garis khatulistiwa
D. Di sebelah Barat, wilayah Indonesia berbatasan dengan Papua Nugini
Akhir Kata
Demikian penjelasan singkat terkait dengan letak geografis Indonesia dan pengaruhnya dalam bidang ekonomi dan hubungan dengan negara lain. Semoga dengan penjelasan tersbut, kalian mampu menyelesaikan contoh soal IPS kelas VII tentang akibat letak geografis Indonesia.